Langsung ke konten utama

Liquid Cooled Technology Pada Smartphone Modern

Liquid cooled, anda tentu tidak asing dengan kalimat tersebut. Pada umumnya liquid cooled merupakan sistem pendingin kendaraan bermotor, yang menggunakan cairan sebagai media penyerap panas. Akan tetapi dengan berkembangnya teknologi komputer, sistem pendingin liquid cooled sangat dibutuhkan untuk membuang panas pada CPU komputer berkinerja tinggi.  Pada perkembangannya smartphone merupakan sebuah perangkat komputer berkinerja tinggi dengan ukuran yang diperkecil. Saat ini smartphone generasi terbaru mampu melakukan fungsi layaknya sebuah PC, karena itulah tentu dibutuhkan sistem pendingin yang baik seperti liquid cooled.

Sistem liquid cooled pada smartphone didesain setipis dan sekecil mungkin, hal ini bertujuan untuk menyesuaikan dengan ukuran perangkat portable. Walaupun dibuat dengan ukuran yang kecil, akan tetapi bahan yang digunakan merupakan material yang mampu memindahkan panas dengan sangat baik. Layaknya heatsink sebuah personal computer, pendingin smartphone modern juga dibuat dari logam tembaga yang dibentuk pipih namun berongga. Di bagian dalam tembaga pipih inilah terdapat cairan pendingin khusus untuk menyerap panas dari prosesor.

Untuk menyerap panas prosesor secara efektif, seperti yang dibutuhkan oleh sebuah prosesor komputer desktop, maka digunakanlah semacam thermal paste atau thermal grease. Thermal paste yang digunakan pada smartphone memiliki spesifikasi yang sama dengan thermal paste yang digunakan pada komputer desktop. Sebuah thermal paste harus memenuhi syarat khusus, seperti isolator listrik yang baik, tetapi juga konduktor panas yang baik.

Dengan digunakannya sistem pendingin liquid cooled, smartphone modern mampu menjalankan fungsi layaknya sebuah Personal Computer. Seperti Kita ketahui bersama, dalam menjalankan fungsi berat seperti game dengan spesifikasi grafis tinggi, secara otomatis prosesor akan menghasilkan panas yang cukup tinggi. Panas yang tinggi itu akan merusak prosesor apabila tidak dilengkapi dengan sistem pendingin yang mumpuni seperti liquid cooled.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mengenal Apple MacBook Air Fanless Design Terbaru

 Apple merupakan perusahaan teknologi raksasa yang terkenal akan kualitas produknya. Tengok saja laptop rancangan mereka MacBook, dan juga smartphone andalan mereka iPhone. Kedua produk andalan Apple itu, terkenal dengan nama besar yang dimiliki serta kualitas terbaik yang dijanjikan. Pada tahun 2020 ini Apple mengguncang dunia teknologi, khususnya komputer dengan meluncurkan prosesor terbaru mereka yaitu Apple m1. Prosesor rancangan Apple silikon ini, dibuat dengan teknologi SOC yang lebih maju dari prosesor lain yang ada saat ini. Prosesor Apple m1 telah ditanamkan pada produk mereka, akan tetapi yang paling menarik adalah digunakannya prosesor m1 ini pada MacBook air, dikarenakan MacBook air terbaru ini menggunakan desain Fanless design. Yang artinya dengan desain Fanless ini, prosesor m1 tidak didinginkan dengan pendingin aktif atau kipas pendingin, melainkan menggunakan pendingin pasif. MacBook Air fanless logic board Secara umum, sederhananya desain Fanless merupakan sebuah kemun

Empat Tips Memilih Laptop Sesuai Kebutuhan

Laptop saat ini memang merupakan perangkat yang sangat dibutuhkan, baik dalam dunia kerja, hingga sektor pendidikan. Walaupun begitu, masih banyak orang yang bingung dalam memilih laptop yang sesuai kebutuhannya. Tidak jarang banyak orang yang salah dalam memilih laptop, hingga mempengaruhi hasil kerjanya dan mengalami kerugian materil. Untuk itu, pada artikel kali ini kami akan memberikan tips memilih laptop sesuai kebutuhan. Anda dapat mencobanya agar terhindar dari kesalahan dalam memilih laptop yang dibutuhkan. Berikut ini adalah beberapa tips memilih laptop yang sesuai dengan kebutuhan. Tips memilih laptop yang pertama adalah pilih laptop dengan spesifikasi yang sesuai dengan kebutuhan, terutama dari segi prosesor atau CPU. Apabila anda membutuhkan laptop untuk tugas berat seperti editing, pilihlah laptop dengan prosesor berteknologi multi core. Begitu pula sebaliknya, bila anda butuh laptop hanya untuk tugas ringan seperti mengetik, spesifikasi prosesor standard sudah cukup. Ti

Rudal MERAPI Rudal Pertahanan Buatan Indonesia

Peluru kendali atau rudal merupakan sebuah senjata canggih yang terbukti akan kehandalannya. Rudal pada dasarnya merupakan sebuah roket, dengan kemampuan manuver dan dilengkapi dengan hulu ledak. Saat ini, ada banyak jenis rudal seperti rudal darat ke udara, udara ke udara dan sebagainya. Akan tetapi, karena rudal merupakan sebuah roket pertahanan, tidak banyak negara yang menguasai teknologinya. Walaupun demikian, Indonesia dengan kemampuan membangun roket sonda, secara bertahap mulai mengembangkan teknologi rudal. Dislitbang TNI AD dan CIRNOV UAD telah berhasil mengembangkan rudal MERAPI. Rudal supersonic buatan Indonesia dengan diameter 70mm, yang dibekali dengan sistem kendali dan seeker penjejak inframerah.  Rudal MERAPI pada awalnya merupakan rudal darat ke udara, yang ditujukan untuk sasaran terbang seperti jet tempur dan helikopter. Akan tetapi karena ukurannya yang kecil, memungkinkan rudal buatan Indonesia ini akan dikembangkan lagi menjadi rudal pertahanan udara sistem pang